Breaking News :
KanalLogoLogo
Minggu, 25 Mei 2025

Wisata

Rekomendasi Event Seru Bulan Mei yang Wajib Kamu Kunjungi

Ima KarimahSenin, 19 Mei 2025 12:42 WIB
Rekomendasi Event Seru Bulan Mei yang Wajib Kamu Kunjungi

Event Gelar Melayu Serumpun . Sumber: Dok Kemenpar

ratecard

Banyak sekali event nasional maupun internasional yang akan berlangsung pada Mei ini. Bagi kamu yang sudah bosan mengisi waktu libur dengan berkunjung ke tempat wisata, mengikuti event menjadi salah satu alternatif liburan yang wajib kamu coba. 


1.Indonesia Fashion Week 2025 (28 Mei- 1 Juni 2025)

Yang pertama Indonesia Fashion Week yang akan digelar di Jakarta Concvention Center. Perhelatan mode terbesar di Indonesia ini menampilkan karya dari para desainer berbakat tanah air serta koleksi terbaru dari jenama lokal. Event ini selalu menjadi momen yang paling dinantikan oleh pecinta fesyen dari segala penjuru tanah air. 

Dalam event ini, kamu tidak hanya melihat para model berlenggak-lenggok di atas catwalk saat menunjukkan karya dari desainer, tapi kamu juga bisa membeli aneka busana menarik seperti blazer, batik, jilbab dan beragam aksesoris unik lainnya. Selain itu kamu juga bisa menambah wawasan seputar dunia fesyen dengan mengikuti talkshow yang menghadirkan desainer ternama tanah air.

2.Gelar Melayu Serumpun (21-24 Mei 2025)

Ingin melihat kompaknya persaudaraan Melayu dari berbagai negara unjuk kebolehan menampilkan kesenian tari? Nah, event yang dimaksud adalah Gelar Melayu Serumpun 2025. Digelar di Istana Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara, acara ini melibatkan berbagai negara, seperti Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Thailand, dan India.

Selain pertunjukan tari, kamu juga bisa menyaksikan pertunjukan musik tradisional dan membeli berbagai produk kerajinan tangan, aneka kuliner, pakaian adat di bazar UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah).

3.Keroncong Plesiran 2025 (24 Mei 2025)

Memasuki tahun ke-9,  Keroncong Plesiran 2025 digelar di Desa Wisata Tinalah, Daerah Istimewa Yogyakarta. Event ini tetap konsisten digelar dengan tujuan mempopulerkan musik keroncong dengan pendekatan yang menarik agar mudah diterima bagi berbagai kalangan, termasuk generasi muda. 

Pada tahun ini gelaran Keroncong Plesiran 2025 akan diisi oleh berbagai penampilan ciamik dari para musisi di antaranya Bilal Indrajaya, Endah Laras, Boris Sirait, Paksi Raras Alit, dan Okky Kumala. 

Pilihan Untukmu