Breaking News :
KanalLogoLogo
Rabu, 16 Juli 2025

Hukum

Petinggi Tokopedia Melissa Siska Juminto Diperiksa Kasus Korupsi Chromebook

Mita BerlianaSelasa, 15 Juli 2025 20:01 WIB
Petinggi Tokopedia Melissa Siska Juminto Diperiksa Kasus Korupsi Chromebook

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Harli Siregar

ratecard

JAKARTA – Melissa Siska Juminto, Presiden Direktur Tokopedia sekaligus pemilik saham PT Aplikasi Anak Bangsa (Gojek), diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook oleh Kejaksaan Agung. Pemeriksaan terhadap Melissa dilakukan pada Senin (14/7).  


Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Harli Siregar, membenarkan pemeriksaan tersebut saat dikonfirmasi pada Selasa (15/7). Namun, ia belum dapat memberikan rincian lebih lanjut karena masih berkoordinasi dengan penyidik.  


Berdasarkan rilis resmi Kejagung, Melissa diperiksa dalam kapasitasnya sebagai pemilik PT Gojek Indonesia. Selain dia, mantan CEO PT Gojek Tokopedia TBK (GOTO), Andre Soelistyo, juga turut diperiksa. Namun, substansi pemeriksaan terhadap Andre belum dijelaskan lebih detail.  


Sebelumnya, kantor GOTO digeledah oleh Kejagung pada Selasa (8/7). Dalam penggeledahan tersebut, penyidik menyita sejumlah barang bukti, termasuk dokumen dalam flashdisk dan perangkat elektronik lainnya.  


Kasus korupsi pengadaan Chromebook di lingkungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) ini telah ditingkatkan statusnya ke tahap penyidikan sejak 20 Mei 2025. Proyek pengadaan tersebut bernilai Rp 9,9 triliun dan diduga menimbulkan kerugian negara.  


Saat ini, Kejagung belum menetapkan tersangka dalam kasus ini. Penyidik masih mendalami berbagai aspek, termasuk besaran kerugian keuangan negara yang timbul dari proyek digitalisasi pendidikan pada periode 2019-2023.  


Pemeriksaan terhadap Melissa dan Andre menambah daftar nama yang telah dimintai keterangan dalam kasus ini. Sebelumnya, Menteri Pendidikan Nadiem Makarim juga telah diperiksa sebagai saksi dalam penyidikan yang sama.

Pilihan Untukmu